Selamat pagi teman-teman pembaca blog tukang utak-atik. Pada kesempatan kali ini saya akan membuat postingan yang membahas tentang charger hp samsung yang rusak. Tentu teman-teman sudah tidak asing lagi dengan benda yang satu ini. Setiap hari mesti kita pakai untuk mengisi daya hp android kita.
Cara Memperbaiki Charger HP Samsung |
Jika charger kita ini bermasalah tentu kita akan kebingungan, karena gadget atau smartphone kita tidak bisa digunakan. Bahkan ada yang samapai mengibaratkan seperti batu bata karena tidak bisa dipakai untuk telpon atau untuk berselancar di internet.
Sebelum memastikan kerusakan terjadi pada charger ada baiknya kita cek terlebih dahulu dengan langkah-langkah berikut ini:
- Pastikan listrik PLN yang ada di stopkontak normal, jika dicek dengan avo meter teganganya 200-220v.
- Setelah itu coba ganti kabel data dengan kabel data yang lain dan pastikan berfngsi dengan baik, jangan sampai kita bongkar kepala charger namun yg rusak ternyata kabel datanya.
- Ganti kepala charger yang lain, kalau diganti kepala charger lain yang normal masih belum bisa mengisi kemungkinan besar kerusakan terjadi pada port charger dalam hp atau komponen pengisinanya.
Jika pada cara nomer 3 hp teman-teman bisa mengisi, maka bisa melanjutkan membaca artikel ini karena kerusakan memang terjadi pada kepala charger. Dan harus dilakukan pembongkaran untuk mengetahui kerusakan di dalamnya.
Cara ini sebenarnya bukan hanya untuk memerbaiki cahrger hp Samsung, kebetulan charger yang rusak kali ini adalah charger samsung. Jika teman-teman punya charger lain bisa mempraktekanya karena tidak jauh beda dengan charger merk lain.
Berikut adalah langkah-langkah untuk memperbaiki charger hp samsung yang rusak tidak mau mengisi:
- Pertama bonkar terlebih dahulu charger hp dengan pencongkel, bisa obeng min atau cutter. Sepaya lemnya sedikit berkurang teman-teman bisa memberikan minyak kayu putih agar lebih mudah dibongkar.
- Setelah dibongkar cek pada bagian output atau usb kepala charger apakah ada jalur yang putusa atau ada solderan yang kurang kencang. Kalau ada segera perbaiki pada bagian tersebut.
- Kemudian perhatikan fisik dari komponen-komponen charger tersebut apakah ada yang gosong terbakar atau kapasitor yang menggelembung. Jika ada ganti komponen yang rusak tersebut dengan yang masih bagus.
- Jika masih sama saja berati ada komponen bagian regulator atau ic yang mengalami kerusakan. Untuk bagian ini kebanyakan memiliki perbedaan jadi kalau teman-teman mengganti dari charger lain kemungkinan besar tidak akan bisa dipasang.
Jika 4 cara diatas masih belum berhasil teman-teman harus mengeluarkan duit ekstra untuk membeli charger baru. Usahakan beli charger yang original supaya terjamin dan tidak merusak hp kita saat kita gunakan untuk mengisi daya.
Comments
Post a Comment