Selamat pagi, berjumpa kembali dengan blog tukang utak atik. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas hal yang cukup sering kita alami, yaitu tentang iklan yang muncul pada layar hp android. Hal ini tentu sangat mengganggu dan juga dapat memperboros penggunaan baterai. Selain itu juga membuat hp menjadi lemot jika ram yang dipakai tidak terlalu besar. Karena iklan tersebut otomatis terkoneksi ke internet dan selalu jalan aplikasinya.
Untuk itu maka disini akan saya bahas mengenai cara menghilangkan pop up iklan di layar android. Sebelum kita membahasnya, kira-kira apa penyebab iklan pop up ini muncul? Kalau di hp Xiaomi, yang menggunakan rom distributor memang ada beberapa aplikasi yang disusupi iklan. Jadi ketika hp kita gunakan tiba-tiba iklan tersebut muncul.
Selain dari bawaan rom distributor, iklan ini juga muncul dari aplikasi yang kita instal. Karena memang para developer android sengaja memasang iklan ini untuk mendapatkan penghasilan. Seperti aplikasi lock screen yang ada di gambar di atas. Saya sendiri juga mengalami pada aplikasi vpn yang saya instal. Aplikasi ini ketika saya buka setiap 20 menit pasti akan muncul iklan pop up.
Setelah kita mengetahui penyebabnya, pasti teman-teman sudah paham bagai mana cara menghilangkan iklan tersebut di layar android kita. Ya benar sekali, yaitu dengan cara membuang atau uninstal aplikasi yang kita curigai disusupi iklan. Kalau bingng aplikasi mana yang disusupi iklan cari di pengaturan aplikasi yang berjalan. Jika ada aplikasi yang aneh langsung uninstal.
Jika dengan cara di atas masih belum berhasil, cara yang paling ampuh adalah dengan melakukan factory reset. Yaitu dengan membuat hp ke setingan pabrik, sehingga semua aplikasi yang kita tambahkan akan hilang. Selain aplikasi, data yang kita simpan di memori internal juga akan hilang. Jadi jika mau melakukan langkah ini lakukan backup terlebih dahulu.
O.. Iya sampai lupa, untuk hp Xioami dengan rom distributor harus kita ganti romnya, jika kita hanya melakukan wipe data maka iklan yang ada belum akan hilang. Solusinya adalah dengan mengganti rom tersebut dengan rom resmi atau global.
Saya rasa cukup ini yang dapat saya bahas berkenaan dengan cara menghilangkan iklan di layar android. Jika ada pertanyaan silahkan tanyakan pada kolom komentar. Terimakasih atas kunjunganya dan sampai jumpa dengan postingan saya yang lainya.
Comments
Post a Comment