Halo selamat pagi, berjumpa kembali dengan blog tukang utak atik. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi sedikit tentang cara menginstal ulang laptop dell inspiron 3421 menggunakan flashdisk. Tentu teman-teman sudah tidak asing dengan penginstalan menggunakan flashdisk ini, dibandingkan menggunakan CD/DVD yang cenderung lebih cepat rusak piringanya.
Alat utama yang diperlukan dalam menginstal laptop dell menggunkan flashdisk ini adalah flashdisk bootable. Kalau saya biasanya membuat flashdisk ini menggunakan aplikasi benama ultra iso. Selain aplikasinya ringan, cara membuatnya juga sangat mudah cukup buka file iso yang akan dijadikan bootable kemudian klik menu bootable lalu write disk. Tinggal menunggu hasilnya dan flashdisk siap digunakan untuk menginstal.
Untuk langkah-langkah pembuatan flashdisk bootable yang lebih lengkap bisa teman-teman buka di haman ini CARA MEMBUAT FLASHDISK BOOTABLE
Selanjutnya adalah cara penginstalandi laptop dell, Sebenarnya cara melakukan instal ulang ini sama dengan menggunakan DVD. Perbedaannya hanya dalam memilih boot awal, jika dengan flashdisk maka harus kita pilih dari pengaturan bios. Setelah itu langkahnya sama tinggal menunggu proses instal ulang selesai dan laptop dell inspiron 3421 siap digunakan kembali.
Demikian cerita singkat saya mengenai cara instal ulang laptop dell. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa dengan postingan tukang utak-atik yang lainya.
Comments
Post a Comment