Selamat pagi, selamat berjumpa kembali dengan saya selaku admin blog tukang utak-atik. Pada kesempatan kili ini saya akan berbagi pengalaman tentang HP Xiaomi Redmi 4 Prime punya saya yang sedikit bermasalah pada casingnya. Kalau sudah membahas tentang casing tentu teman-teman sudah tau masalahnya yaitu tergores dan baret. Padahal ketika pertama kali beli langsung dipakai softcase, darimana goresan-goresan ini terjadi?
Setelah saya telusuri ternyata penyebab casing redmi 4 prime ini tergores karena adanya kotoran atau debu yang masuk ke dalam softcase, kemudiankotoran ini bertumpuk dan ketika ada goyangan atau gerakan pada hp maka kotoran ini akan mengores casing karena tertekan oleh softcase. Lalu ketika sudah mengalami hal seperti ini bagaimana cara mengatasinya?
Ada beberapa teman yang menyarankan untuk membersihkanya dengan minyak kayu putih, kalau menrut saya cara ini tidak efektik karena ini adalah goresan. Dan gorean ini juga terlalu dalam, jadi tiadk mungkin akan bisa pulih seperti semula. Jika untuk noda yang membandel dengan menggunakan minyak kayu putih itu pilihan terbaik.
Kemudian ada lagi yang menyarankan untuk memakai pasta gigi, Cara ini saya praktekan ternyata tidak bisa kembali seperti sedia kala. Masaih terlihat sedikit goresan-goresan di casing hp. Lalu saya pakai kompon mobil milik tetangga saya dengan cara mengoleskan seperti pasta gigi tadi lalu saya gosok menggunakan kain halus. Meskipun tidak hilang 100% tapi ada perubahan, jika diberi kompon dan pasta gigi secara terus menerus pasti akan kembali halus lagi.
Ada satu lagi cara ekstrim yang diberikan kepada saya, yaitu dengan diamplas. Secara teroti cara ini memang benar, tapi jika terus menerus diamplas maka casing akan menjadi tipsa dan lama-lama akan habis.
Saya kira cukup hanya itu yang dapat saya bahas mengenai cara mengatasi gorean pada casing xiaomi redmi 4 prime. Semoga bermanfaat dan sampai ketemu lagi dengan postingan tukang utak atik selanjutnya.
Trima kasih gan trik nya
ReplyDeleteBerhasilkok
pakai dg cara mana gan?
Delete