Selamat berjumpa kembali dengan blog saya ini, kali ini saya akan membagikan tips atau solusi untuk mengatasi Xiaomi Redmi Note 2 terkena air. Sama seperti pada HP atau perangkat elektronik lain jika terkena air maka perankat akan rusak seperti kongslet atau mungkin bisa korosi. Jadi perlu penangan yang tepat supaya tidak terjadi hal tersebut.
Begini kronologi kejadiannya kemarin HP teman saya ditaruh di saku baju. Ketika di dalam kamar mandi setelah buang air, kita kan harus menyiram air supaya bersih. Saat mengambil gayung dalam bak air HPnya terjatuh dan menyelam ke bak air. Otomatis dia menjadi panik dan bingung apa yang harus dilakukan. Untung dia langsung membongkar dan mencabut batrenya jadi agak lebih aman karena akan mengurangi kemungkinan terjadinya kongslet.
Kemudian saya kasih tau untuk segera membongkar bagian dalam hp supaya air yang masuk bisa hilang. Dan bila perlu hp harus dijemur untuk memastikan air yang terlanjur masuk bisa kering dengan sendirinya.
Ada beberapa mitos yang berkembang bahwa bila hp terkena air maka harus dimasukan di dalam beras selama 3 hari. Untuk hal seperti ini saya belum pernah mempraktekan karna saya lebih nyaman untuk membongkar hp untuk memastikan tidak ada air yang tersisa di dalamnya. Bila masih ada sisa air maka tinggal kita jemur atau kita dekatkan ke kipas angin supaya airnya cepet menguap.
Kembali dengan HP teman saya tadi, ketika sudah selasai dijemur kemudian hp dirait kemblai dipasang sesuai dengan tempanya. Alhamdulilah hasilnya luar biasa HP yang tadinya menyelam di bak air bisa hidup lagi dan normal seperti sedia kala.
Mungkin cara tersebut tidak berlakau untuk setiap kasus HP kena air. Tapi meudah-mudahan jika kita mengalami hal seperti itu kita bisa tau langkah awal apa yang perlu dilakukan agar tidak terjadi kerusakan yang lebih parah.
Cukup sekian dulu postingan saya kali ini, semoga bermanfaat bila ada pertnyaan silahkan tulis pada kolom komentar. Sampai jumpa pada psotingan saya berikutnya.
Hp xiaomi redmi note 2 saya terendam air dan gak bisa nyala lagi (mati total) apakah bisa diperbaiki kembali...?
ReplyDeletecoba dipastikan bahwa di dalam hp sudah tidak ada airnya sebelum dinyalakan, kalau sudah kongslet susah memperbaikinya
Delete